Subscribe

RSS Feed (xml)



Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

11 Juni 2009

menu tantangan juni 2009

Yuk masuk dapur lagi...kali ini resep tantangan KBM terdiri dari Schotel Tahu dan Puding Black Forest
silakan dipilih ya...dua2nya juga boleh kok hehe...coz kali ini gampang2 lohh hehe...bahannya juga ga aneh2
Yuk langsung simak aja resepnya :

PUDING BLACK FOREST

BAHAN A:
- 375 ml susu cair
- 15 gr coklat bubuk
- 50 gr dark chocholate compound potong kasar
- 50 gr gula pasir
- 1/2 bungkus agar2 bubuk
- 1 kuning telur
- 1/8 sdt garam

Bahan B:
- 1/2 KALENG DARK CHERRY
- 100 ML air dark cherry
- 75 ml air
- 25 gr gula pasir
- 1/8 sdt garam
- 1/2 sdm maizena
- 1/2 bungkus agar2 bubuk

Bahan C:
- 300 ml susu cair
- 100 gr gula pasir
- 30 gr coklat bubuk
- 1 bungkus agar2 bubuk
- 2 putih telur
- 1/4 sdt garam
- 25 gr gula halus

Hiasan:
-whipped cream kocok sampai kaku
- coklat serut
- cherry merah


Cara membuat:
1. bahan A: rebus susu,coklat bubuk,DCC,gula,garam & agar2 bubuk, sambil diaduk sampai mendidih. ambil 2 sdm adonan,tuang ke kuning telur aduk rata. tuang kembali ke adonan sambil diaduk sampai mendidih
2. tuang adonan ke loyang bundar 18cm,bekukan
3. rebus bahan B kecuali dark cherry,sambil diaduk hingga meletup2 angkat dari api. setelah hangat tuang ke atas adonan A yang sudah beku,tata dark cherry di atasnya
4. bahan C: rebus susu,gula,coklat bubuk,agar2,garam aduk hingga meletup2
5. kocok putih telur sampai mengembang, masukkan gula halus,kocok lagi sampai mengembang
6. tuang adonan C ke dalam putih telur sambil dikocok dengan mixer sampai rata
7. tuang ke atas adonan B, bekukan
8. hias dengan whipped cream yang sudah dikocook,coklat serut,cherry merah diatasnya
9. potong2 sesuai selera




SCHOTEL TAHU

BAHAN:
- 500gr tahu,belah 1/2 cm
- 250 gr daging cincang
- 100 gr wortel,potong dadu kecil
-1 buah bawang bombay,cincang
- 1/2 sdm lada halus
- 1 sdt garam
- 1 sdt seledri cincang
- 1 sdm mentega/,minyak u menumis
- 2 lbr keju lembaran,potong 1 cm

saus:
- 100 ml susu cair
- 4 butir telur
- 1/2 sdm lada halus
- 1/4 sdt pala halus
- 1 sdt garam

cara:
1. panaskan mentega,tumis bawang bombay sampai harum,tambahkan wortel,masak hingga layu,angkat
2. masukkan ke dalam daging cincang bersama lada dan garam,aduk rata,sisihkan
3. saus: kocok telur bersama susu cair hingga rata,tambahkan lada,pala,dan garam,sisihkan
4. olesi pinggang tahan panas/loyang dengan mentega,susun tahu dibawah,siram saus,beri isi atasnya,ratakan. susun lagi tahu,saus dan adonan,hingga bahan habis
5. siram atasnya dengan saus, beri potongan keju dan taburi atasnya dengan seledri cincang
6. panggang selama 20 menit,angkat,sajikan hangat

Tidak ada komentar: